Brother MFC J220 Review



Brother MFC J220 merupakan salah satu printer multifungsi unggulan dari Brother. Printer dengan kemampuan multi tasking yang terbilang handal ini, hadir dengan 4 fungsi utama, yaitu sebagai printer, scanner, copier, dan juga mesin fax. Dengan desain yang cukup compact dengan balutan body printer warna hitam, membuat printer ini terlihat elegan jika ditempatkan berbagai sudut ruangan. Brother MFC J220 juga memiliki layar 1,9" ditempatkan secara apik di bagian depan printer yang memudahkan user dalam beraktifitas dengan printer ini, terutama ketika melakukan settingan langsung sebelum menggunakan printer. Kabel USB untuk konektifitas dengan PC pun bisa dimasukkan ke dalam printer. Sehingga printer terlihat lebih simple dan mudah dipindahkan. Printer ini dilengkapi dengan kemampuan direct photo print yang mampu mencetak foto langsung dari kamera digital dan kartu memori tanpa memerlukan sebuah PC.

Printer inkjet dengan dimensi fisik 390 x 360 x 150 mm ini, memiliki berat 6,8 kg. Brother MFC J220 mampu mencetak dengan kecepatan hingga 33 ppm (page per minute) dengan mode black & white atau monokrom. Sedangkan untuk mencetak berwarna, printer ini mampu mencetak dengan kecepatan hingga 27 ppm dengan resolusi cetak yang mampu mencapai hingga 1200 x 6000 dpi. Fitur borderless printingnya mampu menangani media kertas Letter, A4, A6, Photo 4" × 6", Index Card 5" × 8", Photo 2L 5" × 7", dan Postcard 3.9" × 5.8". Area cetak maksimal printer ini adalah 8.5" x 14" (Legal). Tempat kertasnya (paper tray) mampu menampung hingga 100 lembar kertas ukuran A4 75 gram.

Fitur colour copier-nya juga tidak mau kalah dengan fitur cetaknya. Brother mengklaim, dengan fast mode, printer ini mampu mengcopy dengan kecepatan hingga 22 cpm (copy per minute) untuk mengcopy dokumen black & white. Sedangkan untuk mengcopy dokumen berwarna kecepatannya mampu mencapai 20 cpm. Untuk fitur scannya masih menggunkan jenis scan flatbed. Printer ini memiliki colour scanner dengan resolusi yang mampu mencapai 1200 x 2400 dpi. Printer ini pun sudah dilengkapi fungsi fax. Fitur fax pada seri printer ini juga bisa membantu user untuk mengirim dan menerima fax baik colour maupun monochrome dengan printer ini secara langsung yang terhubung dengan sambungan telepon.

Printer dengan bandrol harga dikitaran satu jutaan ini, cocok digunakan untuk kalangan rumahan dan kantoran. Meskipun printer ini sudah lama beredar, namun karena minat yang konsumen yang masih tinggi akan printer ini,  Brother MFC J220 masih dapat dijumpai di pusat-pusat penjualan printer. Printer ini menggunakan cartridge 4 warna dengan kode LC61-BK, LC61-C, LC61-M, dan LC61-Y yang mudah dalam penggunaannya dan juga letaknya yang mudah dijangkau dari bagian depan printer. 


Uniknya dari printer Brother seri J adalah dapat dipasangi sistem infus dibagian dalam printer, termasuk seri J220W ini. Tidak seperti sistem infus printer inkjet pada umumnya terletak diluar printer atau menempel dibagian luar printer dengan selang yang terlihat. Namun dengan sistem infus dan tinta dari Amazink Print, infus dapat dipasang di dalam printer dan memudahkan user dalam melakukan pengisian ulang tinta dan printer pun tetap aman untuk dipindah-pindah karena infus bisa dimasukkan di dalam printer ketika tidak digunakan. Hasil cetakannya pun tak perlu diragukan lagi. Buktikan segera dan datang langsung ke Aston Printer Center terdekat di kota Anda yang merupakan Main Dealer & Service Center Brother, untuk mendapatkan printer keren dari Brother ini. Customer service kami akan memberikan informasi yang memudahkan Anda dalam memilih printer yang Anda butuhkan.

Aston Printer Center : Selalu Memberikan Yang Terbaik

No comments:

Powered by Blogger.