Fuji Xerox DocuPrint M355df
Akhir tahun lalu, Fuji Xerox
memperkenalkan beberapa printer laser terbarunya di Indonesia yang ditujukan
utama untuk para konsumen di segmen UKM. Salah satunya adalah printer Fuji Xerox DocuPrint M355df yang merupakan
printer laser monokrom multifungsi, yang memiliki fungsi print, scan, copy, dan
fax dengan auto duplex, konektivitas USB 2.0, dan tambahan konektivitas
wireless untuk memudahkan penggunaan bersama dalam suatu kelompok kerja.
Printer ini memiliki desain yang cukup simple dan compact, dengan balutan warna
putih dan midnight blue pada body printer. Produk printer terbaru ini
menawarkan kapasitas penyimpanan kertas sebanyak 250 lembar kertas dan mampu
mencetak di berbagai jenis kertas, dari kertas tebal hingga karton, bahkan
amplop, ataupun label. Printer ini ibarat Xerox P355D namun dengan tambahan
fitur scan, copy, dan fax dengan konektifitas dan produktifitas untuk kebutuhan
yang lebih tinggi.
Fuji Xerox DocuPrint M355df terlihat
cukup besar memiliki dimensi 430mm x
426mm x 503mm dan memiliki
berat 18,1 kg dengan maksimum duty cycle perbulan hingga 69.000 halaman. Bisa
dimaklumi karena perangkat ini merupakan printer laser multifungsi dengan
berbagai fitur. Namun, untuk ukuran kelas printer laser multifungsi monokrom
bentuknya masih terbilang cukup compact dan tidak terlalu besar berkat hasil
dari tekonologi SLED (Self Scanning Emite Diode) yang dikembangkan Xerox.
Teknologi ini juga didukung DELICS (Digitally Enhanced Lighting Control Imaging
System), yang diklaim memiliki kontrol terintegerasi yang lebih presisi dari
semua elemen pemancar cahaya dengan chip berperforma tinggi. Sehingga teknologi
ini memberi kemungkinan akan ukuran printer laser yang lebih kompak tanpa
mengorbankan kualitas hasil cetak.
Terdapat
LCD 4 line dengan 36 karakter pada bagian atas printer Printer Fuji Xerox
M355df. LCD pada panel depan ini tidak hanya menampilkan konfigurasi serta
fungsinya saja, tetapi juga menampilkan informasi mengenai aktivitas dan
kondisi perangkat. Printer ini juga dilengkapi dengan fitur cetak duplex (cetak
bolak balik otomatis) untuk meningkatkan produktivitas dan mengurangi limbah
kertas. Printer yang dibanderol dengan harga resmi sekitar lima jutaan rupiah
ini, dapat menggunakan toner dengan kapasitas tinggi, yaitu 10,000 lembar,
diharapkan para pelaku bisnis UKM yang menjadi target market utama printer ini
dapat mengurangi biaya operasional dan waktu tidak akan terbuang karena sering
mengganti cartridge.
Printer
Fuji Xerox M355df ini memiliki kecepatan mencetak 35 halaman per menit, dan
halaman pertama akan dicetak hanya dalam waktu enam detik dari keadaan ready
mode. Dengan mode duplex printing, printer ini mampu mencetak dengan kecepatan
21 ipm dengan mode kertas A4. Dengan
resolusi cetak hingga 1200 x 1200 dpi, menggunakan processor 533 MHz processor,
dan 256 MB memory, serta didukung Adobe Postscript 3, printer laser monokrom
ini dapat menghasilkan cetakan yang tajam dan akurat dengan kecepatan tinggi.
Printer
laser multifungsi ini, juga dilengkapi fitur copier dengan kecepatan meng-copy
hingga 35 cpm (copy per minute) dengan resolusi maksimal hingga 600 x 600 dpi.
Maksimum mode copy nya dalam sekali perintah copy, mampu meng-copy sampai
dengan 99 halaman. Proses copy dapat dilakukan melalui ADF atau pada scanner
flatbed nya. Fitur copy nya juga sudah didukung fitur auto duplex copier untuk
mengcopy dua sisi kertas sekaligus.
Fitur
scan nya pun semakin membantu para pengguna printer ini. Fitur scan pada Fuji
Xerox DocuPrint M355df memiliki resolusi scan hingga 600 x 600 dpi, dengan
kecepatan memindai sekitar 21 halaman per menit untuk file black & white
serta sekitar 13 halaman per menit untuk memindai file colour atau berwarna.
Scan dapat dilakukan dengan ADF (Auto Document Feeder) atau langsung ke scanner
flatbed-nya dengan area scannya maksimal ukuran kertas A4 dengan scanner jenis
flatbed dan kertas ukuran folio dengan ADF yang dimiliki. Tedapar fitur auto
duplex scan untuk memindai dua halaman kertas sekaligus. Fungsi scanner bisa
dioperasikan dari PC maupun langsung melalui panel depan. Hasil scan juga bisa
langsung dikirim melalui e-mail tanpa harus melampirkan hasil scan tersebut.
Selain itu, pengguna bisa langsung meng-upload hasil scan ke jaringan server
FTP.
Fungsi
faxnya pun tidak terlalu mengecewakan. Dengan Super G3 Technology, perangkat
fax printer Fuji Xerox DocuPrint M355df ini mampu mencapai kecepatan color fax
hingga 33,6 kbps dan dapat mengirim fax dengan kertas ukuran A4 hanya sekitar
3-5 detik. Resolusi cetak mode fax mampu hingga 400 x 400 dpi. Printer ini juga
bisa mengirim faksmili secara langsung dari PC (Direct Fax) tanpa perangkat
lunak khusus. Fuji Xerox DocuPrint M355df juga dilengkapi secure fax receive
dengan demikian kita harus mengetik password dulu baru bisa mengefax dan
mencetak sehingga kerahasiaan dokumen bisa lebih terjaga.
Selain
hardware yang mumpuni, Fuji Xerox juga menyediakan software yang mampu
menunjang dan memaksimalkan kinerja perusahaan. Fungsi Auditron memungkinkan
pengaturan jenis fungsi dan jumlah cetakan yang dapat digunakan oleh
masing-masing pengguna yang terkoneksi ke printer secara wireless. Untuk
memudahkan pemantauan kondisi printer secara remote, Fuji Xerox menyediakan
CentreWare Internet Service.
Fuji
Xerox DocuPrint M355df dilengkapi dengan software DocuWorks 7.3 untuk
mentransformasikan printer menjadi sebuah “meja digital’” di mana pengguna
dapat mengatur, mencari, mengedit, membagi, dan mengamankan dokumen digital ke
dalam berbagai format, dari desktop ke computer. Printer ini juga telah
dilengkapi dengan teknologi konservasi lingkungan terkini untuk mengurangi
kerusakan ligkungan dan menghemat energi. Semua model juga dilengkapi dengan
Toner Hemat Energi yang dikembangkan oleh Fuji Xerox. Toner EA-Eco telah
dirancang untuk meleleh pada temperatur yang rendah dibandingkan dengan alat
terdahulu, yang berarti printer menggunakan panas lebih sedikit dan lebih hemat
listrik. Toner ini diklaim dapat mengurangi emisi karbondioksida sebesar 35
persen.
Printer laser ini merupakan pasangan
tepat untuk kelompok kerja di UKM, instansi pemerintah maupun perusahaan yang
sibuk, memerlukan hasil cetak cepat & prima, dengan kinerja terdepan.
Sumber : reviewprinterlaser.com
No comments:
Post a Comment